Please wait..
Please wait..
Our website is made possible by displaying online advertisements to our visitors. Please consider supporting us by whitelisting our website.

Tips Mendapatkan Penghasilan Dari Blog

banirisset

Penghasilan dari Blog
Banyak cara yang bisa dipilih oleh temans untuk mendapatkan penghasilan dari ngeblog, dari sekian banyak pilihan pasti deh ada yang cocok, monggo dipilih sendiri mana yang cocok ya;
1. Komisi Dari Affiliate Marketing
Bergabung dalam sebuah program affiliasi adalah salah satu cara untuk menghasilkan uang dari blog. Yang perlu diperhatikan bahwa program affiliasi yang kita ikuti sebaiknya sesuai dengan topik blog yang kita bangun. Misalnya sebuah blog topiknya tentang Jual Kue, maka program affiliasi yang kita ikuti harus berhubungan dengan niche ini.
Perhatikan lah Produk apa yang akan dipromosikan, keywords apa saja yang dapat menunjung SEO, dan bagaimana cara membangun kontennya.
Yang wajib kita perhatikan adalah konten di dalam blog yang kita bangun harus punya value dan bermanfaat bagi para audiens. Semakin baik konten Anda, kemungkinan besar semakin tinggi konversi penjualan dari blog tersebut.
Jadi ber-affiliasi dengan beberapa nama besar seperti Amazon dan Google tentu nya akan menambah pundi2 teman2.
2. Menawarkan Ruang Iklan di Blog
Sebuah blog yang memiliki trafik tinggi (pengunjung yg banyak) biasanya lebih sukses mendapatkan pengiklan yang potensial. Pengalaman saya (pernah), ruang iklan di banirisset.com untuk tiap spot iklan setiap bulannya bisa dapat 1-2jt., menurut saya itu lumayan buanget..
Sebaiknya kita TIDAK menerima iklan yang mempromosikan produk atau website yang sama sekali tidak berhubungan dengan Kata Kunci website kita karena ini akan membingungkan audiens dan biasanya konversinya jelek. Misalnya website Teman2 tentang Jual Kue, lalu memasang iklan dari advertiser yang mempromosikan produk kecantikan, pan ga nyambung bluaasst..
3. Memasarkan Jasa atau Produk Anda Sendiri
Ini artinya Teman2 punya bisnis yang memang ingin ditawarkan ke pengunjungnya. Saya sering menemukan blog yang dibuat dengan cara yang kreatif, di blog tersebut si blogger menulis tentang kegiatannya sehari-hari, hobinya, dan juga keahliannya pada bidang tertentu. Blog seperti ini sering kita temukan ya.
Nah, si pemilik blog tersebut menjual produk, hobi, atau jasanya kepada para pembaca blognya. Jadi, selain mendapatkan teman-teman blogger di internet, dia juga mendapat penghasilan dengan cara menjual keahlian atau produknya di blog tersebut. Kreatif banget tuh.
4. Menulis Artikel Tentang Bisnis/ Website Orang lain
Kegiatan ini biasanya disebut dengan Paid for Review. Ada banyak lho perusahaan yang ingin agar bisnis mereka diulas di blog orang lain. Biasanya perusahaan tersebut bersedia membayar cukup mahal untuk sebuah artikel review. Berdasarkan pengalaman saya, satu artikel review biasanya bisa dibayar sebesar Rp 300ribu – Rp 500ribu, tergantung negosiasi.
Namun, tidak mudah mendapatkan Advertiser yang mau membayar untuk artikel review. Jadi kita membuat artikel tentang bisnis mereka dan langsung kontak mereka deh
Bila kita ngga ingin repot menghubungi calon pengiklan, tidak ada salahnya mencoba mendaftar sebagai publisher. Beberapa publisher yang ada di Indonesia adalah adsensecamp, IDblognetwork, publishing-indonesia, dll. Beberapa bloger yg saya kenal dapat gaji bulanan rutin dari mereka lo..
5. Menjual Blog Sendiri
Ini adalah cara terakhir yang mungkin bisa kita pilih untuk menghasilkan uang dari blog. Pasti akan sangat berat untuk menjual sebuah blog yang sudah kita bangun dengan susah payah, tapi bila memang Anda sudah tidak ada waktu atau sudah tidak mampu memantain blog tersebut, opsi ini bisa Anda pilih.
Menjual blog akan terasa sulit jika kita tidak tahu caranya atau tidak punya jaringan teman yang bisa membantu menjual blog/ website. Pengalaman saya, kontak teman2 blogger dan di forum2. Hasil dari blog milik saya pernah terjual masing-masing $875.
6. Menjadi Publisher Google Adsense
Google Adsense adalah salah satu program PPC yang paling terkenal dan paling banyak diikuti oleh publisher di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Untuk menjadi publisher dan mendapatkan uang dan mendapatkan uang dari Google Adsense, kita harus punya website/ blog yang memiliki trafik yang cukup besar. Penghasilan publisher didapatkan dari klik valid iklan Adsense yang ada di website/ blog, tapi jangan pernah berpikir untuk melakukan klik pada iklan Anda sendiri karena ini dilarang oleh pihak Google Adsense.
Saat ini ada banyak sekali situs-situs besar, baik lokal maupun internasional yang bergabung menjadi publisher Google Adsense. Beberapa website besar lokal yang bergabung di Google Adsense adalah Detik.comKompas.comTribunnews.com, Kaskus.co.id, Merdeka.com,Kapanlagi.comVemale.com, dan lain-lain.
Biar tambah percaya kalo internet bisa ngehasilin duit saya lampirkan beberapa pendapatan saya dari mbah Google yak.
@banirisset
@banirisset
Moga2 ada yg cocok dengan teman2. Yuk lakukan sekarang juga, biar dapat income tambahan yang lebih besar 

Advertisements
Loading...

Also Read

Bagikan:

Tags

Leave a Comment


For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.